Jumat, 23 Desember 2011

Artikel Tentang Teknologi WiMax

Teknologi WiMax


Pict From: http://wehans.blogspot.com/

WiMax atau nama kerennya 4G adalah singkatan dari Worldwide Interoperability for Microwave Access . Dari beberapa artikel yang saya baca mengenai WiMax, itu dapat saya simpulkan bahwa WiMax adalah teknologi jaringan nirkabel pita lebar sebagai hasil pengembangan dari teknologi BWA (Broadband Wireless Access). 

WiMax juga memiliki kecepatan transfer data yang tinggi mencapai kira-kira 144Mbps, selain itu jangkauannya pun luas hingga dapat mencapai 30 mil sehingga banyak di gunakan di pedesaan ataupun perkotaan. 

WiMax pada prinsipnya memang sama dengan WiFi yaitu sama-sama teknologi berbasis nirkabel. Tapi keduanya memiliki perbedaan dari segi standar teknis yang ada pada kedua teknologi ini.Untuk WiFi menggunakan standar IEEE 802.11 yang digabung dengan ETSI HiperLAN untuk cakupan WLAN. Sedangkan WiMax menggabungkan standar IEEE 802.16 dan ETSI HiperMAN, sehingga cakupannya lebih luas dari WiFi. Selain itu  WiMax juga memiliki sistem keamanan yang lebih baik dari pada WiFi.

Beberapa keuntungan WiMax:
  • Untuk Operator telekomunikasi dapat menghemat investasi dalam bentuk perangkatnya. Kemampuan WiMax yang dapat menjangkau cakupan yang lebih luas memudahkan untuk melayani para pelanggannya.
  • Untuk yang hobi berselancar di internet, WiMax memberikan kemudahan koneksi ke internet yang berkualitas dan juga mudah. 
  • Memiliki fitur tambahan dari teknologi pendahulunya (WiFi), WiMax yang menggabungkan standar IEEE 802.16 dan ETSI HiperMAN, sehingga cakupannya pun menjadi lebih luas dari pada WiFi. 
  • Membuka lapangan kerja baru bagi para produsen mikroelektronik, yang membuat chip-chip khusus untuk semua perangkat Wireless.
Berikut ini contoh gambar topologi WiMax
 Pict From: http://www.nextgnetworks.net/


Sumber:
http://id.wikipedia.org
http://gudangmateri.com/2010/12/wimax-sebagai-dasar-telekomunikasi.html
http://www.tabloidcplus.com
http://luliipop.student.umm.ac.id/2010/07/07wimax/#top
http://p3m.amikom.ac.id

Perbandingan antara Repeater, HUB, Switch, Bridge, Router

Repeater adalah alat yang digunakan untuk menerima sinyal dari satu rangkaian jaringan dan meneruskannya ke rangkaian jaringan lain dengan kekuatan yang sama dengan aslinya, sehingga jangakuan jaringanm menjadi lebih jauh.Dengan memakai repeater rentang jaringan dapat di perpanjang hingga 20 km dan setiap 2.5 km di pasangi repeater.
Rp. 5.175.000 untuk harga repeater dengan jangkauan hingga 10 km. 

Pict From: http://yayankidzrock.blogdetik.com



HUB biasanya digunakan pada topologi jaringan star sebagai central. Fungsinya untuk mengubungkan komputer jaringan kepada server jaringan. Selain itu juga untuk menerima sinyal dari satu komputer dan meneruskannya ke komputer lain.
Untuk HUB dengan 24 port harganya sekitar Rp. 650.000
Pict From: http://tokowifi.com



Switch sama seperti HUB, tapi switch mempunyai kemampuan untuk menentukan kemana tujuan MAC (Media Access Control) address langsung ke port di tuju dan tidak melewati semua port, sehingga tidak terjadi kepadatan lalu lintas network. Biasanya switch lebih cepat daripada router.
Untuk harga switch itu sendiri ada yang mencapai Rp. 7.094.000 untuk switch 48 port.
Pict From: infosolusi.com

Bridge dari bahasa inggris artinya jembatan. Tapi Bridge disini bukanlah jembatan yang sesungguhnya melainkan hardware yang berfungsi untuk memperluas cakupan jaringan komputer, baik untuk jenis topologi jaringan yang sama maupun yang berbeda, seperti topologi jaringan ring dengan ethernet. Biasanya bridge lebih cepat dari pada router, sebab data yang di kirim langsung di tujukan ke port yang di tuju, dan tidak mengalami pengecekan serta routing kembali.
Harganya berkisar antara 3-5 juta yang jangkauannya mencapai 3 km sampai 30 km untuk bridge wi-fi.
Pict From: http://www.e-dukasi.net



Router adalah hardware yang digunakan untuk menghubungkan dan mengirimkan data dari jaringan yang satu ke jaringan yang lainnya melalui proses routing. Sedangkan routing itu sendiri adalah proses untuk meneruskan data dari jaringan yang satu ke jaringan yang lainnya melalui internetwork. Ada kelebihan dari router ini, misalnya traffic pengiriman data sedang padat atau mungkin putus pada link utamanya, data masih bisa di kirim melalui link alternatif.
Adapun kisaran harga untuk router 2 WAN + 9 port sekitar Rp. 1.730.000.

Perbandingan antara Topologi Jaringan BUS, Ring, Star, dan Mesh tentang Kelebihan dan Kekurangannya

Berikut ini saya uraikan sedikit rangkuman tentang kelebihan dan kekurangan dari Topologi Jaringan Bus, Ring, Star, dan Mesh yang telah saya browsing di internet :
  • Topologi Jaringan BUS: Mobel jarngan yang terdiri dari satu kabel utama yang di hubungkan ke beberapa komputer.
    •  Kelebihan
      1. Bentuk layout kabelnya sangat sederhana.
      2. Pengiriman datanya cepat karena data berjalan searah.
      3. Tidak membutuhkan banyak kabel untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer yang lain yaitu menggunakan satu kabel utama yang terhubung ke beberapa komputer yang sejajar.
      4. Jika ingin menambahkan komputer client dapat dilakukan dengan mudah, tanpa mengganggu komputer client lainnya.
    • Kekurangan
      1. Jika ada kerusakan pada salah satu client maka jaringan akan mengalami gangguan.
      2. Proses traffic (lalu lintas) data yang besar dapat memperlambat pengiriman data.
      3. Sulit untuk melakukan troubleshooting.
      4. Komputer tidak dapat berkomunikasi satu sama lain apabila salah satu ujung jaringannya tidak di beri terminator.

  • Topologi Jaringan Ring: jaringan komputer yang membentuk lingkaran.
    • Kelebihan
      1. Instalasi dan rekonfigurasiannya mudah.
      2. Tidak ada tabrakan pengiriman data, karena aliran data hanya satu arah.
      3. Hemat penggunaan kabel.
      4. Mencari kerusakan mudah.
    • Kekurangan
      1. Semakin jauh jarak tempuh maka sinyal akan semakin lemah.
      2. Jika salah satu PC ada yang bermasalah maka akan mengganggu jarinagn secara keseluruhan.
      3. Sulit untuk menambah jaringan
  •  Topologi Jaringan Star: jaringan komputer yang tidak menghubungkan satu komputer ke komputer lain, melainkan di hubungkan ke HUB (central controller).
    • Kelebihan
      1. Mudah untuk mengontrol karena sistem terpusat.
      2. Mudah untuk melakukan troubleshooting
      3. Jika terdapat satu PC yang rusak hal ini tidak akan mengganggu jaringan.
      4. Arus lalu lintas data lebih lancar.
    • Kekurangan
      1. Penggunaan kabel terbilang boros.
      2. Berjalannya jaringan ini tergantung dari HUB'nya jika rusak maka jaringan komputer tidak bisa berkomunikasi.
Pict From: http://saputraimranblog.blogspot.com/
  • Topologi Jaringan Mesh atau jaringan komputer jala adalah jaringan yang menghubungkan satu PC langsung dengan PC yang lain, sehingga jaringannya seperti membentuk jala. Adapun penghitungan untuk menentukan berapa banyak kabel jika ingin mebuat jaringan dengan model ini agar berfungsi optimal. Misalnya untuk 6 komputer maka 6(6-1)/2=15 kabel koneksi, dan port I/O sebanyak (6-1=5 ) untuk setiap komputer.
    • Kelebihan
      1. Mudah untuk memperluas jaringan.
      2. Pengiriman data langsung tertuju pada komputer yang di tuju tanpa melalui komputer lain.
      3. Mudah untuk melakukan troubleshooting.
      4. Keamanan terjamin.
    • Kekurangan
      1. Instalasi dan konfigurasinya sulit
      2. Membutuhkan banyak ruangan untuk kabel penghubung
      3. Membutuhkan biaya yang mahal.

Sabtu, 03 Desember 2011

Perbedaan Antara Windows Mobile, Symbian, Blackberry, iPhone dan Android

Windows Mobile adalah sistem operasi khusus untuk ponsel yang di kembangkan oleh Micsrosoft. Pada umumnya yang dapat dilakukan pada komputer dapat di lakukan di perangkat smart phone yang menggunakan OS ini. Seri terbaru dari Windows Mobile diluncurkan pada tahun 2011 nanti secara global.

Pict From: http://clickandpledge.com/


Symbian merupakan sistem operasi yang juga dikhususkan untuk pengguna telepon genggam. Saat ini sudah banyak ponsel-ponsel canggih yang menggunakan Symbian sebagai sistem operasinya sehingga ponsel tersebut tidak hanya bisa digunakan untuk telepon dan sms saja. Tapi juga bisa menjalankan kemampuan layaknya komputer dan akan mendukung aplikasi Interface (APIs) seperti multitasking kernek, dapat mengakses data dengan cepat dan menjaga keutuhannya, mengatasi masalah memori penyimpanan dan lainnya.

Pict From: http://anphase.com/2010/


Blackberry, sebuah gadget canggih yang di kenalkan pertama kali oleh perusahaan Kanada Research In Motion (RIM) pada tahun 1997. Blackberry dibekali dengan sistem operasi multitasking yang disediakan oleh RIM, yang berupa MIDP 1.0 dan WAP 1.2. Semua layanan yang berhubungan dengan dunia maya melalui BlackBerry dikenal sangat aman juga sudah melalui tahap pengompresan dan pen-scanan oleh server Blackberry. Juga kapasitas penyimpananya yang besar (dalam hal ini untuk e-mail) tanpa ada resiko hang tetapi masih ada sisa memory.

Pict From: http://news.softpedia.com/



Iphone OS adalah sistem operasi yang dikembangkan untuk iPhone, iPod Touch, iPad dan Apple TV. Biasanya tatapan antarmuka gadget ini berupa multitouch screen termasuk keyboard virtual. Dilengkapi dengan beberapa fasilitas seperti telephone, multimedia, konektivitas ke jaringan  internet, email dan pesan teks serta aplikasi lain dari pihak ketiga.
Pict From: http://f-source.com


Android adalah sistem operasi untuk ponsel yang di adopsi dari kernel Linux. Sistem Operasi Linux sendiri dikenal dengan keamanannya dan stabilitasnya yang baik, sehingga hal ini tidak berbeda jauh untuk sistem operasi Android itu sendiri. Karena Android berkembang dari Linux dan sesuai dengan Open Handset Alliance (OHA), itu artinya siapa saja dapt menggunakan Android pada perangkat keras mereka. Android juga kompatibel dengan semua jenis konektivitas GSM, CDMA, EV-DO, UMTS, Bluetooth, hingga Wi-Fi, hanya saja itu akan berdampak pada daya tahan baterai dan tentu saja harganya pun akan terpengaruh.
Pict From: http://www.andrisantoso.info/

Perbedaan Antara Sun, Linux, Mac OS, dan Free BSD

SUN Operating Sistem merupakan versi dari sistem operasi UNIX yang dikeluarkan pada tahun 1982. Yang digunakan pada workstation Sun Microsystem dan Server Sistem Komputer. Untuk versi 1.0 sampai 4.1.4 masih menggunakan nama SunOS, sedangkan versi selanjutnya sudah berganti nama menjadi Solaris yang mencangkup antamuka pengguna grafis.

Pict From: http://www.sun3arc.org


Linus Torvalds adalah pencipta sistem operasi Linux yang di luncurkan pada tahun 1991. Linux adalah sistem operasi komputer bertipe Unix. Linux merupakan pengembangan perangkat lunak bebas dan sumber terbuka utama sehingga kode sumber linux dapat di kodifikasi, digunakan dan didistribusikan lagi oleh siapa saja. Linux dapat di gunakan pada perangkat keras komputer seperti komputer dekstop, super komputer, sistem permainan video termasuk telepon genggam dan lain-lain. Kelebihan sistem operasi Linux diantaranya faktor keamanan dan kestabilannya yang tinggi di bandingkan dengan sistem operasi lainnya, juga biaya operasional yang rendah.


Pict From: http://www.g-excess.com/
 
 Mac OS merupakan kependekan dari Macintosh Operating System yaitu sistem komputer yang di buat oleh Apple dan di khususkan untuk  komputer Macintosh dan prosessor Motorola 68k pertama sedangkan untuk PC berbasis IBM Mac OS tidak akan kompatibel. Mac OS diperkenalkan pertama kali pada tahun 1984. Mac OS X adalah versi terbaru dari Apple Inc yang memanfaatkan BSD basis kode.
 
Pict From:  http://www.wallpaperpimper.com/


Berkeley Software Distribution atau yang disingkat menjadi Free BSD adalah sistem operasi bertipe Unix bebas yang merupakan turunan dari Berkeley UNIX tapi tidak dapat disebut UNIX. Free BSD dapat digunakan pada sistem Intel, Cyrix, AMD Pentium, dan Motorola atau IBM Power PC.

Pict From: http://www.glclearningcenter.com/

Perbedaan Antara Windows NT, Windows 2000 Server, Windows 2003, dan Windows 2008 Server

Windows NT kependekan dari "New Technology" merupakan pandahulu dari Win 2000, Win XP, Win 2003 Server, dan Win Vista. Windows NT sebenarnya dibuat dari beberapa sisa proyek pengembangan sistem operasi IBM OS/2 Versi 3.0 yang dilakukan oleh Microsoft dan IBM. Windows NT mendukung operasi 32-bit. Pada awalnya Win NT mendukung platform mikroprosessor seperti Intel 80x86, MIPS R4x00, Digital Equipment Corporation Alpha AXP, dan lain-lain. Namun sekarang, hanya mendukung Intel 8-x86, Intel IA64, dan AMD64 karena dukungan yang kurang dari pihak ke tiga untuk prosessor ini.

Pict From: http://paxtonscomputerservices.org

Windows 2000 server merupakan sistem operasi yang di kembangkan dari seri sebelumnya windows NT versi 4.0, terlebih perbaikan untuk pengelolaan jaringan. Dirilis pada tanggal 17 Februari tahun 2000 walaupun sempat mengalami beberapa kali penundaan. Ada 3 jenis dari keluarga windows 2000 ini yakni versi sederhana (Server), versi Advance Server, dan Data Center Server. ACPI (Advanced Configuration and Power Interface) adalah dukungan manajeman daya yang lebih baik sehingga dapat menghemat daya ketika digunakan pada laptop atau notebook. Dukungan plug n play yang canggih, yang berguna unutk memudahkan pemasangan hardware tanpa harus merestart komputer adalah beberapa fitur tambahan yang di bekalkan pada Windows seri ini.
Pict From: http://blogs.technet.com/



Seri Windows yang dirilis pada tanggal 24 April 2003 dinamakan dengan Windows 2003 merupakan pembaruan dari seri sebelumnya, dengan menggunakan kernel Windows NT versi 5.2. Ada beberapa layanan yang tidak terlalu di butuhkan untuk server akan dinonaktifkan demi kestabilan terutama Windows Audio dan Themes. Sehingga jika pengguna menginginkan tampilan dan sistem audio yang baik seperti Windows XP harus melalui pengaktifan secara manual dengan menggunakan Microsoft Management Console. Intinya Windows 2003 server mengutamakan kestabilannya di lingkungan server.

 Pict From: http://tkjalif.blogspot.com/

Windows 2008 Server merupakan versi baru dari Windows Server yang di keluarkan pada tanggal 27 Februari 2008. Windows 2008 Server memiliki arsitektur dan fungsi yang sama dengan Windows Vista, karena dibangun dengan kode yang sama dengan Windows Vista. Contohnya Network Stack, instalasi yang lebih mudah, keamanan yang labih baik, paninggkatan pada sisi kernel dan masih banyak lagi kesamaan yang dimiliki oleh kedua Versi Windows kembar ini.

Pict From: http://www.geek-blog.it/

Perbedaan Antara Windows 3x, Windows 95, Windows ME, dan Windows XP

Menurut yang saya pelajari ketika saya mengeksplor windows 3x di internet. Itu merupakan sebuah rangakaian sistem operasi windows berbasis Graphical User Interface yang di keluarkan sekitar tahun 1992 oleh perusahaan besar Microsoft. Tentu saja dapat digunakan pada komputer pribadi. Untuk selanjutnya pada tahun 1994 di luncurkan lagi seri windows yang labih baik dari seri sebelumnya, begitu seterusnya hingga hingga seri ini d ganti oleh seri 1995. Yang saya akan coba uraikan di bawah ini.... ^_^

Pict From: http://www.pallab.net

Mengapa dinamakan Windows 95, yaa... sesuai dengan namanya OS ini di keluarkan pada tanggal 24 Agustus tahun 1995 masih oleh Microsoft. Windows 95 dapat dijalankan pada prosessor Intel, Cyrix, AMD dan Intel pentium 80x86. Windows 95 merupakan sistem operasi hibrida  16 bit/32 bit. Memiliki banyak fitur tambahan dari seri sebelumnya. salah satunya adalah tampilan antar muka yang diberikan oleh windows 95 dapat mengkonfigurasikan taskbar, tombol start dan menu konteks. Juga sudah dapat mengkoneneksikan ke jaringan internet dengan adanya windows internet explorer.

Pict From: http://vidiyeshi.blogspot.com

"Millennium Edition" ini merupakan singkatan dari Windows ME. Sesuai dengan namanya Windows ME di rilis pada tahun 2000, yang kata orang bilang tahun milenium tepatnya tanggal 14 september. Bisa dibilang produk ketiga dari Microsoft Corporation di peruntukan untuk pengguna rumahan pengganti Windows 98. Masih sama dengan seri sebelumnya yaitu sistem operasi transisi dari 16-bit ke 32-bit. Tetapi ada kelebihannya Win ME sudah di lengkapi dengan adanya konektifitas ke internet yang labih baik yaitu Internet Explorer 5.5,  Windows media player 8, dan yang terbaru adalah video editing dasar yang sangat mudah di gunakan oleh pengguna rumahan yaitu Windows Movie Maker. Masalah kestabilan keamanan yang dapat dengan mudah di terobos oleh sistem perusak lainnya., menjadi kelemahan dari OS ini.

Pict From: http://www.activewin.com

Windows XP adalah OS yang banyak di gunakan komputer pribadi, seperti pc rumahan, laptop dll. "Experience" adalah kepanjangan dari Windows XP yang dirilis pada tanggal 25 Oktober pada tahun 2001 (satu tahun setelah peluncuran Windows ME). Windows XP dikenal lebih stabil dan efisien dari seri-seri sebelumnya karena berbasis arsitektur NT dan Windows 9x. Tampilan antarmuka yang lebih user friendly dari seri sebelumnya. Masih tentang keamanan komputer juga ketatnya integrasi beberapa aplikasi seperti windows media player merupaka kelemahan dari Windows seri XP ini.

 Pict From: http://dhawi1986.wordpress.com

Kamis, 01 Desember 2011

Perangkat Lunak Software Favorit yang sering saya gunakan Windows Movie Maker

Mungkin software ini sudah tidak asing bagi anda-anda semua, karena software ini sudah tersedia pada saat kita menginstall OS (umunya di WinXP, klo Win7& WinVista hanya versi tertentu yg sudah di sediakan, selainnya harus mendownload sendiri di web resminya). Tujuan dengan adanya software ini adalah untuk mempermudah kita dalam melakukan editing video & gambar tanpa perlu skill khusus.
Bisa di bilang software ini di peruntukan untuk orang awam. Software di khususkan untuk melakukan editing secara standart tidak seperti software-software editing khusus professional. Berikut ini adalah reviewnya
Kelebihan dari windows movie maker :
1. User friendly
2. Tampilan yang mudah di mengerti
3. Tidak membutuhkan skill khusus
4. Animasi yang di sediakan cukup variatif
5. Tidak membutuhkan spesifikasi & HDD terlalu besar
6. User bisa mengatur kualitas dari editan yg di kerjakan serta batasan ukuran dari video tersebut
Kekurangan dari windows movie maker :
1. Terkadang sering not responding (entah saat export/import/save)

Hanya ini saja yang dapat saya sampaikan, jika ada yang salah/tidak terbukti saya mohon maaf dan jangan lupa komen untuk kasih tahu mana yang anda anggap tidak benar maka dengan segera saya akan update postnya. Saya harap dengan adanya artikel ini anda bisa lebih bijak dalam menggunakan/memilih suatu software dan tujuan artikel ini hanya untuk di jadikan referensi , untuk keputusan anda ingin menggunakan software apapun itu tergantung anda. Ingat saja tidak bermaksud untuk menjelekkan karena setiap ciptaan manusia selalu memiliki kekurangan tidak ada yang sempurna.

kesan-kesan menggunakan Windows Movie Maker : sangat mudah dalam pengoperasiannya dan banyak fitur-fitur yang sangat menarik.

Perangkat Lunak BAHASA PEMROGRAMAN

Bahasa pemrograman merupakan suatu teknik komando/instruksi standar untuk memerintah komputer.
Berikut adalah penjelasan tentang bahasa pemrograman apa saja yang biasa digunakan untuk membuat suatu website :
1. Bahasa Pemrograman HTML
HyperText Markup Language (HTML) adalah sebuah bahasa markup yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web dan menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah browser Internet.
HTML saat ini merupakan standar Internet yang didefinisikan dan dikendalikan penggunaannya oleh World Wide Web Consortium (W3C).
HTML berupa kode-kode tag yang menginstruksikan browser untuk menghasilkan tampilan sesuai dengan yang diinginkan.
Sebuah file yang merupakan file HTML dapat dibuka dengan menggunakan browser web seperti Mozilla Firefox atau Microsoft Internet Explorer.
2. Bahasa Pemrograman PHP
PHP adalah bahasa pemrograman script yang paling banyak dipakai saat ini.
PHP pertama kali dibuat oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1995. Pada waktu itu PHP masih bernama FI (Form Interpreted), yang wujudnya berupa sekumpulan script yang digunakan untuk mengolah data form dari web.
PHP banyak dipakai untuk membuat situs web yang dinamis, walaupun tidak tertutup kemungkinan digunakan untuk pemakaian lain.
PHP biasanya berjalan pada sistem operasi linux (PHP juga bisa dijalankan dengan hosting windows).
3. Bahasa Pemrograman ASP
ASP adalah singkatan dari Active Server Pages yang merupakan salah satu bahasa pemograman web untuk menciptakan halaman web yang dinamis.
ASP merupakan salah satu produk teknologi yang disediakan oleh Microsoft.
ASP bekerja pada web server dan merupakan server side scripting.
4. Bahasa Pemrograman XML
Extensible Markup Language (XML) adalah bahasa markup serbaguna yang direkomendasikan W3C untuk mendeskripsikan berbagai macam data.
XML menggunakan markup tags seperti halnya HTML namun penggunaannya tidak terbatas pada tampilan halaman web saja.
XML merupakan suatu metode dalam membuat penanda/markup pada sebuah dokumen.
5. Bahasa Pemrograman WML
WML adalah kepanjangan dari Wireless Markup Language, yaitu bahasa pemrograman yang digunakan dalam aplikasi berbasis XML (eXtensible Markup Langauge).
WML ini adalah bahasa pemrograman yang digunakan dalam aplikasi wireless.
WML merupakan analogi dari HTML yang berjalan pada protocol nirkabel.
6. Bahasa Pemrograman PERL
Perl adalah bahasa pemrograman untuk mesin dengan sistem operasi Unix (SunOS, Linux, BSD, HP-UX), juga tersedia untuk sistem operasi seperti DOS, Windows, PowerPC, BeOS, VMS, EBCDIC, dan PocketPC.
PERL merupakan bahasa pemograman yang mirip bahasa pemograman C.
7. Bahasa Pemrograman CFM
Cfm dibuat menggunakan tag ColdFusion dengan software Adobe ColdFusion / BlueDragon / Coldfusion Studio.
Syntax coldfusion berbasis html.
8. Bahasa Pemrograman Javascript
Javascript adalah bahasa scripting yang handal yang berjalan pada sisi client.
JavaScript merupakan sebuah bahasa scripting yang dikembangkan oleh Netscape.
Untuk menjalankan script yang ditulis dengan JavaScript kita membutuhkan JavaScript-enabled browser yaitu browser yang mampu menjalankan JavaScript.
9. Bahasa Pemrograman CSS
Cascading Style Sheets (CSS) adalah suatu bahasa stylesheet yang digunakan untuk mengatur tampilan suatu dokumen yang ditulis dalam bahasa markup.
Penggunaan yang paling umum dari CSS adalah untuk memformat halaman web yang ditulis dengan HTML dan XHTML.
Walaupun demikian, bahasanya sendiri dapat dipergunakan untuk semua jenis dokumen XML termasuk SVG dan XUL.
Spesifikasi CSS diatur oleh World Wide Web Consortium (W3C).
kesan-kesan tentang Bahasa Pemrograman sebenernya tidak terlalu berkesan karena saya belum pernah mempelajarinya dan hanya sebatas tau saja.

perangkat lunak Sistem Operasi yang sering saya gunakan Windows 7



Windows 7 adalah rilis terkini Microsoft Windows yang menggantikan Windows Vista. Windows 7 dirilis untuk pabrikan komputer pada 22 Juli 2009 dan dirilis untuk publik pada 22 Oktober 2009, kurang dari tiga tahun setelah rilis pendahulunya, Windows Vista. Banyak fitur-fitur menarik pada windows 7 dan banyak kelebihan pada windows 7.
       Kelebihan-kelebihan windows 7 yaitu :
1. Lebih Cepat dan Stabil dari pada windows Vista.
    Windows 7 ini memiliki performa yang lebih stabil dari pada windows vista.
    Windows 7 juga lebih responsif dan lebih hemat dalam penggunaan baterai.
2. Anda dapat memilih Jaringan Wireless Hanya dengan 1 klik dari system tray.
    Mempunyai langkah yang praktis dalam memilih jaringan wireless yaitu anda dapat memilih Jaringan          
 Wireless hanya dengan 1 klik dari system tray   
3. Menampilkan pesan peringatan jika ada perubahan dalam komputer anda.
     System akan menampilkan laporan jika terjadi perubahan terhadap komputer anda.
AKan menampilkan pesan peringatan saat system komputer anda ada yang berubah dan anda juga dapat mensetting tingkat privasi tersebut.
Mulai dari “tell me everything” sampai “don’t tell me squad”
4. Tidak adanya sidebar, tetapi mempunyai banyak gadget.
   Pada windows 7 tidak adanya sidebar, tetapi gadget-gadget tetap ada dan dapat disetting sesuai keinginan anda.
5. Adanya Library yang dapat mengorganisasikan dokumen anda berdasarkan type.
    Fitur Windows 7 adalah adanya library yang akan mengorganisasikan dokumen anda berdasarkan type

Windows 7 memiliki 6 versi yaitu :

    * Windows 7 Ultimate
    * Windows 7 Professional
    * Windows 7 Enterprise
    * Windows 7 Home Premium
    * Windows 7 Home Basic
    * Windows 7 Starter

Kesan-kesan saya menggunakan Windows 7 sangat nyaman, mudah dimengerti,banyak fitur-fitur yang menarik dan banyak tema-tema yang sangat menarik dan aplikasi-aplikasi gadget yang bisa diinstal di windiws 7.